News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Usai Tetapkan Tiga Paslon Peserta Pilkada Serentak 2024, KPU Prabumulih Terima 26 Walpri Untuk Pengamanan

Usai Tetapkan Tiga Paslon Peserta Pilkada Serentak 2024, KPU Prabumulih Terima 26 Walpri Untuk Pengamanan

 

Poto : Saat Paslon Suryanti Ngesti Rahayu- Mat Amin  menerima surat keputusan sebagai peserta pilkada Serentak Prabumulih 2024 dari Komisioner KPU,Agus Salim ( Sriwijaya News/ 22- September 2024)


SRIWIJAYANEWS | Prabumulih,-Komisi Pemilihan Umum  ( KPU) menggelar Pengumuman dan penyampaian hasil penetapan daftar pasangan calon walikota dan wakil walikota Prabumulih  pada pemilihan serentak 2024,  di Kantor KPU Prabumulih Jalan Ahmad Yani ,Kelurahan Prabujaya, Prabumulih Timur.


Selain tiga Pasangan calon , acara ini dihadiri Assisten III Setda Prabumulih Drs Amilton, Ketua KPU Martadinata Ketua Bawaslu Afan Oktarisma Kapolres Prabumulih AKBP Endro Aribowo, Danramil dan perwakilan parpol dan simpatisan Paslon.


Berdasarkan surat KPU No.270 tahun 2024 , KPU Prabumulih menetapkan pasangan calon yang memenuhi syarat  sebagai peserta pemilihan walikota dan wakil walikota Prabumulih dalam pilkada serentak 2024  terdiri dari tiga pasang calon yakni : 

1. H Arlan  - Frangky Nasril  yang diusung  Partai Gerindra , Hanura,  PAN  dan PBB.

2 .Ir Hj Suryanti Ngesti Rahayu- H Mat Amin , Sag yang di usung Partai Demokrat,  PKS , Golkar , PPP  dan Nasdem .

3 . H Andriansyah Fikri SH - Syamdakir Amrullah yang diusung PDI-P dan PSI.

Setelah itu ,acara dilanjutkan dengan penyerahan 26 Anggota Polres Prabumulih yang akan melakukan tugasnya untuk melakukan pengawalan secara melekat kepada tiga Paslon , Ketua KPU  dan Ketua Bawaslu Prabumulih.


Asisten  III Setda Prabumulih Drs Amilton dalam sambutannya  berharap agar KPU ,  Bawaslu dan Pengawal Paslon  dapat bekerja menjalankankan fungsinya secara profesional dan  Proporsional.

" Selain itu Jaga netralitas dan kesehatan, sehingga dapat melakukan tugas dan pengawalan setiap tahapan pemilu dengan baik," katanya.


Amilton juga berharap agar tahapan pilkada serentak  Kota Prabumulih tahun 2024 dapat berjalan aman, lancar dan kondusif.


Kapolres Prabumulih AKBP Endro Aribowo  menyampaikan  apresiasi kepada KPU yang telah mengizinkan  pihaknya untuk melaksanakan kegiatan penyerahan 26 anggota pengawalan dan pengamanan  yang akan diletakkan ditiap pasangan calon walikota dan wakil walikota Prabumulih dalam pilkada serentak 2024.


" Sesuai ketentuan ,di pilkada serentak 2024 Polres Prabumulih memberikan pengamanan dan pengawalan kepada Paslon yang akan berkontestasi," katanya kepada media  Minggu (22/09/24).


Ke 26 personil anggota Polri yang mendapatkan tugas tambahan untuk melakukan tugas khusus pengamanan dan pengawalan  Paslon , Ketua KPU dan Ketua Bawaslu  ini terlebih dahulu telah melalui serangkaian tes seperti kesehatan, psikologi, menembak , beladiri dan mengemudi serta mengikuti pelatihan  untuk meni gkatkan kapasitas kempetensi sehingga mampu menjalankan tugas secara maksimal.


" Satu orang calon mendapatkan 4 orang personil terdiri dari satu adc dan 3 walpri , satu paslon mendapat 8 personil yang melekat di setiap kegiatan Paslon .Satu personil mengawal ketua KPU dan satu lagi untuk mengawal ketua Bawaslu," ujarnya.


Selama tahapan pilkada hingga pelantikan , ke 26 personil dilarang untuk terlibat dalam politik praktis atau melakukan kegiatan perbantuan politik seperti bagi brosur dan pembagian sembako.


" Sekitar seratus hari kedepan para pengawal hanya bertugas menjaga keselamatan Paslon dari ancaman yang mungkin terjadi.Tudak boleh terlibat politik praktis," tegas Endro.


Diakhir Endro berharap agar semua pihak  pihak dapat mendukung semua tugas walpri dalam menjaga objek sebagai bagian untuk mengamankan seluruh tahapan pilkada  dan mohon semua pihak termasuk media untuk memberikan informasi yang sejuk agar pilkada 2024 dapat berjalan aman ,lancar tanpa gangguan .


" Semoga tidak ada gejolak dan pilkada berjalan lancar.Kepada masyarakat jangan gampang terprovokasi karena persatuan dan kesatuan itu harus jadi prioritas," pungkasnya.


Sementara senada,Ketua KPU Prabumulih ,  Martadinata menjelaskan bahwa pihaknya telah melakukan rapat pleno tertutup dan telah menetapkan tiga Paslon Walikota dan wakil walikota  yang memenuhi syarat sebagai peserta pilkada serentak 2024.


 Selain itu , Marta juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada Kapolres yang telah menyerahkan 26 walpri untuk di serahkan kepada Paslon sesuai Surat perintah masing-masing.

" Semoga para walpri mampu menjalankan tugas untuk mengamankan Paslon dengan baik dan pilkada Prabumulih serentak 2024 dapat berjalan aman dan lancar hingga pelantikan  Paslon terpilih," pungkasnya.




Tags

Minat Bergabung

Kirimkan CV anda ke redaksi Posmetro dibawah ini atau ke klikosmetro@gmail.com.

Posting Komentar