News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Pimpin Kampanye No 3 Ngesti - Amin di Majasari , Ridho Yahya Janji Lanjutkan 11 Program Unggulan

Pimpin Kampanye No 3 Ngesti - Amin di Majasari , Ridho Yahya Janji Lanjutkan 11 Program Unggulan

 


SRIWIJAYANEWS | Prabumulih,- Pasangan Nomor Urut 3 , Suryanti Ngesti Rahayu- Mat Amin ,Sag  melaksanakan kampanye hari kedua di Kelurahan Majasari,Kecamatan Prabumulih Selatan ,Kamis 26 September 2024.


Seperti biasa , kedatangan pasangan yang  akrab dengan nama " Ber_Gema" ini disambut antusias  masyarakat yang hadir. Terlebih kampanye Ngesti - Amin dihadiri langsung Mantan walikota Prabumulih dua periode, Ridho Yahya .


Suasana lebih hangat saat Ridho Yahya yang bertindak sebagai ketua Majelis Koalisi Pemenangan Paslon no 3, H Ir Ridho Yahya MM berada di atas panggung untuk menyampaikan orasi politiknya.


Ridho menegaskan, Jika Paslon Ngesti - Amin terpilih sebagai walikota dan wakil walikota terpilih maka 11 program unggulan yang manfaatnya terkenal menyentuh masyarakat secara langsung  akan dilanjutkan, salah satunya silaturahmi pagi bersama masyarakat sebagai sarana  untuk menyampaikan aspirasinya.

Kemudian program seperti Tolak tambang batu bara,  bangun rumah tidak layak huni atau Bedah rumah, Gas Kota, Baca tulis Alquran, dan lain sebagainya.


“Kalu dak galak milih ibu Ngesti, pilih pak Mat Amin, kalu dak galak milih pak Mat Amin, pilih nomor tiga, tapi kalu dak galak jugo pilih aku,” harap  suami Suryanti Ngesti Rahayu yang dikenal dekat dengan semua lapisan masyarakat  Prabumulih ini dihadapan yang hadir.


Sedangkan calon Walikota Prabumulih,  Hj Ir Ngesti Ridho Yahya dalam orasinya mengataikan, selain komitmen untuk melanjutkan program mantan walikota Ridho Yahya yang sudah terbukti, Ngesti juga berfokus pada pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak.


 Jika terpilih , Ngesti- Amin berjanji akan memberdayakan para perempuan Prabumulih  berdasarkan keahlian  dan kemampuan masing-masing sehingga mampu meningkatkan perekonomian keluarga .


" Sekarang banyak wanita yang memimpin.Kelompok wanita tani akan di berdayakan, yang biasa jual kue akan fasilitasi.Dan jangan ada lagi kekerasan kepada anak di dalam rumah tangga," tegasnya.


Untuk menjadi pemenang di pilkada Prabumulih 2024, Ngesti menyebut tidak cukup hanya doa dan  dukungan dari  masyarakat Kelurahan Majasari yang hadir Saja.


Untuk itu, mari kita bersatu padu bergandengan tangan untuk menjadikan pasangan Ngesti- Amin sebagai walikota dan wakil walikota Prabumulih lima tahun mendatang.


" Ajak juga pasangan kita, keluarga,tetangga dan teman untuk datang ke TPS dan mencoblos no 3 di 27 Nopember 2024 mendatang, Jika kami terpilih Prabumulih akan lanjutkan Program Prabumulih Prima Berkualitas ," harap Hj Suryanti Ngesti Rahayu.


Senada, Calon Wakil Wali Kota Ber_Gema H Mat Amin mengatakan suksesnya Ridho Yahya sebagai Walikota Prabumulih dua periode merupakan bukti keberhasilan Suryanti Ngesti Rahayu dalam perannya sebagai pendamping ." Karena tidak suami yang sukses tanpa didampingi oleh istri yang hebat di belakang layar," tutur Mat Amin.


Tidak hanya batas itu, Ngesti juga merupakan sosok Birokrat  multitalenta yang aktif dalam bidang pemberdayaan perempuan , kemanusiaan dan kegiatan sosial lainnya." Mulai dari Ketua PMI yang terus menggalang donor darah, Kelompok Wanita Tani ,Majelis Tahklim, Posyandu, dan Penyuluh Pertanian," ucapnya.


H Mat Amin mengajak  masyarakat untuk tidak takut  memilih pemimpin perempuan dan maju nya Ngesti Rahayu sebagai Calon walikota sudah melalui proses demokrasi dan ketentuan yang ada.

" Ini saat nya Prabumulih dipimpin  Perempuan, dan ini bukan dinasti , karena pemilihan langsung dilakukan oleh rakyat. Mari kita kompak coblos non.3. Program Ridho Yahya pasti diteruskan dan dikembangkan," pungkas Politisi PKS ini.




Tags

Minat Bergabung

Kirimkan CV anda ke redaksi Posmetro dibawah ini atau ke klikosmetro@gmail.com.

Posting Komentar