News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Sutarno : Pembahasan KUA-PPAS APBD - P 2024 Prabumulih Harus Kelar Akhir September

Sutarno : Pembahasan KUA-PPAS APBD - P 2024 Prabumulih Harus Kelar Akhir September


SRIWIJAYANEWS.COM | Prabumulih,-Pemerintah Kota Prabumulih menyerahkan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Priorotas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) Anggaran Pendapatan Belanja Daerah -Perubahan  ( APBD -Perubahan) Kota Prabumulih tahun 2024.

Penyerahan dilakukan oleh Ketua Tim Anggaran Pemerintah Daerah ( TAPD) Kota Prabumulih sekaligus Sekda Prabumulih ,Drs Aris Priadi MM kepada Ketua DPRD Prabumulih Sutarno ST ,SIKom didampingi Wakil Ketua I ,H Ahmad Palo SE dan Wakil Ketua II , Ir Dipe Anom.

Hadir juga dalam kesempatan tersebut Badan Anggaran DPRD Prabumulih, kepala Dinas PUPR Kita Prabumulih, Kepala Badan Keuangan Daerah Prabumulih ,Wawan ,Kepala Bappeda Abu Sohib ST dan Kadin Perkim Maiduty Fitriansyah ST.

" Ya tadi sudah dilakukan serah terima KUA-PPAS APBD -Perubahan kota Prabumulih 2024," kata Ketua DPRD Prabumulih ,Sutarno ST SIKom kepada awak media, Selasa (06/08/24).

Selanjutnya akan dilakukan pembahasan oleh Badan Anggaran dan Organisasi Perangkat Daerah ( OPD) yang ada.

" Namun jadwalnya belum tahu,yang pasti harus selesai akhir September ini, jika lewat kan sudah masuk dewan yang baru.Itu tidak boleh," Pungkas Tarno.


Tags

Minat Bergabung

Kirimkan CV anda ke redaksi Posmetro dibawah ini atau ke klikosmetro@gmail.com.

Posting Komentar