News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Ketua DPRD Sutarno SE Hadiri Seminar Kepemudaan KNPI Prabumulih

Ketua DPRD Sutarno SE Hadiri Seminar Kepemudaan KNPI Prabumulih


SRIWIJAYANEWS.COM | DPD KNPI Kota Prabumulih menggelar  Seminar Kepemudaan di Gedung Kesenian, Rumah Dinas Walikota Prabumulih, Rabu (31/07/24).

Seminar mengusung tema " Bangga Menjadi Pemuda Prabumulih" ini di buka langsung Pj Walikota Prabumulih, H Elman ST MM dan dihadiri  juga Ketua DPRD Prabumulih, Sutarno ,SE, SIKom.

" Para pemuda Prabumulih harus bangga  menjadi bagian sebagai pemuda Prabumulih, karena itu kegiatan ini mengangkat tema " Bangga menjadi pemuda Prabumulih" kata Ketua KNPI Kota Prabumulih, Aden Thamrin SE dalam sambutannya.

Menurut mantan anggota DPRD Prabumulih ini, dengan demikian akan timbul rasa memiliki didada  para pemuda dan pada akhirnya apa yang kita cita-citakan akan terasa muda dicapai.

Semangat  yang dibangun tercermin dari tampilan acara dan para peserta yang dilibatkan mewakili semangat para pemuda Prabumulih.

" Peserta yang dilibatkan para pelajar dan organisasi kepemudaan Prabumulih, " tuturnya.

Sebagai narasumber, KNPI Prabumulih menampilkan  sosok inspiratif asal Prabumulih Dr ( Can) Kurnia Saleh SH MH yang merupakan Saksi Ahli  termuda di Mahkamah Konstitusi Republik Indonesia.Sedangkan moderator dipercayakan kepada dr Nurlaili Maya Ramadhanty,  MARS.

Diakhir sambutan Aden sempat  berpamitan mengingat masa kepemimpinan dirinya di KNPI Prabumulih telah berakhir.

" Ini kegiatan terakhir di masa kepemimpinan saya, dan sebagai penerus estafet kepemimpinan insyaallah akan di percayakan kepada Rhakas , semoga dapat terpilih secara aklamasi dan dapat mengayomi sekaligus sebagai pemersatu para pemuda Prabumulih" harap Aden Thamrin SE.


Sementara dikesempatan yang sama, Penjabat Walikota Prabumulih H Elman ST menyebut pemerintah patut berbangga dengan hadirnya pemuda dan organisasi yang ada di Prabumulih.

" Terbukti  beberapa anak Prabumulih mengukir prestasi ditingkat propinsi seperti diajang putri Sriwijaya dan   terpilih Paskibraka di tingkat Propinsi," ujar Elman.

Ini Artinya para kepemudaan bersama anak-anak  mampu  meningkatkan kreatifitas di bidang masing masing.

Elman juga mendorong semua pihak termasuk para pemuda untuk lebih peduli  dan bersama membangun Prabumulih  dan banyak masalah yang bisa diwujudkan dengan  bergandengan tangan .

Elman juga berharap agar seminar ini bisa merumuskan ide. -ide inovatif   dalam membangun Prabumulih kedepan.Pemerintah tentu saja tidak bisa berdiri sendiri dalam menyelesaikan sejumlah masalah seperti , masalah ekonomi, sosial dan tenaga kerja .

" Para anak muda ini adalah generasi penerus , Semoga seminar ini mampu melahirkan ide cemerlang  yang bisa menjadi energi positif dalam membangun Prabumulih kedepan," pungkas Pj Wako Prabumulih.

Senada, Ketua DPRD Prabumulih Sutarno SE SIKom mengatakan bahwa kita harus bangga menjadi pemuda Prabumulih dan gali lah potensi kita masing- masing sesuai bidang kita masing-masing.

" Sudah banyak anak Prabumulih berprestasi, ini bisa jadi inspirasi yang lain"  ,tutupnya.

Tags

Minat Bergabung

Kirimkan CV anda ke redaksi Posmetro dibawah ini atau ke klikosmetro@gmail.com.

Posting Komentar