News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Tegangan Listrik di PALI Belum Stabil, Ini Kata Manager PLN Rayon Pendopo

Tegangan Listrik di PALI Belum Stabil, Ini Kata Manager PLN Rayon Pendopo


SRIWIJAYANEWS | "PALI. - Mati lampu yang terjadi juga di Kabupaten PALI  disebabkan oleh gangguan transmisi pada SUTT 275 (Tower Transmisi) Lubuklinggau - Lahat kemarin sekitar pukul 11.00 WIB, menyebabkan kondisi tegangan tidak stabil.

 Hal ini disampaikan langsung Manajer PLN Unit Layanan Pelanggan (ULP) Rayon Pendopo, Bayu Agustrio , Rabu (5/6/2024). 

Menurutnya, Untuk saat ini kondisi tegangan dan sistem belum stabil sehingga listrik transmisi yang ke Gardu Induk Pendopo belum dikirim dari Lahat. 

" Semoga  siang ini sistem listrik kembali normal dan tidak mati lagi," harapnya.

Diketahui, kemarin telah terjadi gangguan transmisi SUTT 275 KV Linggau - Lahat sehingga berdampak pada sistem kelistrikan di wilayah kerja Sumsel, Jambi dan Bengkulu.

 Akibatnya, wilayah kabupaten PALI, kemarin sejak siang hingga malam mengalami mati lampu. Meskipun sempat hidup lampu beberapa jam pada malamnya, namun kemudian mati lampu berlanjut hingga pagi hari.

Tags

Minat Bergabung

Kirimkan CV anda ke redaksi Posmetro dibawah ini atau ke klikosmetro@gmail.com.

Posting Komentar