Anggota DPRD Dapil III Gelar Reses di Kantor Camat Prabumulih Timur
SRIWIJAYANEWS | Prabumulih -- Anggota Dewan Pimpinan Rakyat Daerah ( DPRD ) Kota Prabumulih Dapil III menggelar reses masa persidangan ke-1 tahun 2024.
Reses yang dilaksanakan di Aula Rapat Kantor Camat Timur pada Rabu 24 April 2024 ini dipimpin langsung Ketua DPRD Kota Prabumulih Sutarno SE MIKom .
Pada kesempatan tersebut hadir juga anggota DPRD dari dapil III, H Alfa Sudjatmiko, Aryono, H Mat Amin S Ag, Evy Susanti ST, Hartono Hamid SH, Beni SH, Wahyu Budi Pratama dan Welizar SE.
Turut hadir juga Camat Kecamatan Prabumulih Timur Joni Panhar ST serta Lurah se kelurahan Prabumulih Timur.
Sutarno menyampaikan kegiatan ini bertujuan untuk menyerap aspirasi masyarakat melalui Lurah yang hadir pada kesempatan ini. Rabu 24/4/2024.
“Hari ini telah melakukan reses di Dapil III di Kantor Camat Prabumulih Timur. Tadi ada usulan dari kelurahan pemekaran baru untuk pembangunan kantor segera. Aspirasi itu, nantinya akan kita tindaklanjuti dan bahas bersama Pemkot Prabumulih,” ujar Politisi Golkar ini.
Dari beberapa kelurahan juga menyampaikan usulan untuk pembangunan jalan, drainase serta perbaikan kantor Lurah yang memang sudah layak direnovasi.
Posting Komentar