Menuju Sumsel Satu, Heri Amalindo Gelar Silaturahmi Bersama Team Keluarga Di Pagar Alam
Reporter: Mirzal.
PAGARALAM –sriwijaya news. Silaturahmi team keluarga Heri Amalindo di Kota Pagaralam, yang di hadiri Langsung Oleh DR, Ir, H. Heri Amalindo, MM. Lorry Elza Alex Noerdin (Putri mantan gubernur Sumsel Alex Noerdin), beserta team pemenangan Sumsel dan ratusan simpatisan Heri Amalindo dari berbagai daerah yang ada di Kota Pagaralam. Minggu (14/05/2023)
Acara Yang Berlokasi Di Desa Tegur Wangi Baru RT/RW. 01/01 Jalan Gunung Gare, Kelurahan Pagar Wangi, Kecamatan Dempo Utara Kota Pagar Alam.
Kedatangan Heri Amalindo disambut oleh team dan simpatisannya dengan penuh semangat, disela sambutannya Heri Amalindo menyampaikan ucapan terima kasih telah menyempatkan waktu untuk bersilaturahmi.
“Saya ucapkan terima kasih kepada sanak dulurku yang telah menyempatkan waktunya untuk bersilahturahmi pada hari ini bersama kami, Teman dan sanak saudara yang ada di Kota Pagaralam, dalam kesempatan silahturahmi ini mari kita perkuat rasa kekeluargaan kita untuk menuju Sumsel 1, juga pada kesempatan ini saya sangat mengharapakan adek sanak dulur sekalian untuk bersatu untuk memenangkan saya pada Pilgub 2024–2029 mendatang, Visi dan Misi saya menuju Sumsel 1, Sumsel maju dan rakyat sejahtera" ucapnya.
Di hadapan wartawan Heri Amalindo ketika di wawancarai menyampaikan. “Kami akan merangkul berbagai kalangan dan element, para petani, pedagang serta mengajak meningkatkan ekonomi kerakyatan dan kesejahteraan masyarakat Kota Pagar Alam, yang saya tau mayoritas penduduk Pagaralam petani sayur dan petani kopi dan padi, Insyaallah kalau saya terpilih kita akan sejahterakan para petani dan saya juga akan meningkatkan fasilitas pendukung di sektor pertanian dan pariwisata yang ada di Kota Pagaralam, sebagai bentuk upaya untuk kesejahteraan masyarakat" pungkasnya. (Zal)
Posting Komentar