News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Pj. Bupati Bersama Ketua TP PKK Muara Enim Hadiri Pengukuhan Pengurus Forsapss .

Pj. Bupati Bersama Ketua TP PKK Muara Enim Hadiri Pengukuhan Pengurus Forsapss .


Sriwijaya News,- Dihari jadinya ke-76 Kabupaten Muara Enim menggelar berbagi kegiatan, salah satunya pengukuhan pengurus Forum Silaturahmi Antar Pengajian Serasan Sekundang (Forsapss) sekaligus mengikuti Tabligh Akbar Kebangsaan dalam rangka memperingati 1 abad Nahdlatul Ulama .



Pj. Bupati Kurniawan, AP., M.Si., bersama Ketua TP PKK Kabupaten Muara Enim Nurmala Sari, S.STP., M.SI., menghadiri pengukuhan pengurus Forum Silaturahmi Antar Pengajian Serasan Sekundang (Forsapss) sekaligus mengikuti Tabligh Akbar Kebangsaan dalam rangka memperingati 1 abad Nahdlatul Ulama dan hari jadi Kabupaten Muara Enim. 


Dalam pelantikan tersebut sebanyak 22 pengurus tingkat kecamatan dikukuhkan langsung oleh Gubernur Sumatera Selatan H. Herman Deru, yang hadir didampingi Ketua TP PKK Provinsi Sumatera Selatan, Hj. Febrita Lustia Herman Deru, di Balai Agung Serasan Sekundang Muara Enim, Senin (21/11).

.

Dalam kesempatan itu Gubernur Sumatera Selatan berpesan kepada pengurus yang telah dilantik untuk tetap kompak serta turut berperan dalam menjaga keharmonisan persatuan dan kesatuan umat dalam menyebarluaskan ajaran agama Islam. 



" Semoga Pemkab. Muara Enim dapat menjembatani program keagamaan yang tertuang dalam tujuan pembentukan Forsapss guna menuju Kabupaten Muara Enim yang Agamis," harapnya.

.

Sementara itu Pj. Bupati juga menyampaikan selamat kepada para pengurus yang telah dilantik. Dirinya juga melaporkan bahwa guna mendukung terwujudnya visi dan misi Kabupaten Muara Enim yang Merakyat salah satunya yaitu Kabupaten Muara Enim yang Agamis, Pemkab. 


" Muara Enim juga telah meluncurkan program yaitu satu desa satu da'i, yang juga sejalan dengan program Gubernur Sumatera yaitu satu desa satu rumah tahfiz," tegasnya.

Tags

Minat Bergabung

Kirimkan CV anda ke redaksi Posmetro dibawah ini atau ke klikosmetro@gmail.com.

Posting Komentar