News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Berkah Pedagang Saat Pelantikan Kades di Sungai Keruh Muba

Berkah Pedagang Saat Pelantikan Kades di Sungai Keruh Muba


SUNGAI KERUH-Sriwijayanews.com- Ribuan warga masyarakat Kecamatan Sungai Keruh Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) memadati lapangan Desa Kerta Jaya, Senin (7/11/2022). 


Suasana ramai dan antusias itu rupanya dalam rangkaian kegiatan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Kepala Desa dan Ketua TP PKK Desa dalam Wilayah Kecamatan Sungai Keruh.


Berbeda dari pelantikan-pelantikan sebelumnya, pelantikan Kades Terpilih pada tahun 2022 ini justru disambangi langsung oleh Pj Bupati H Apriyadi Mahmud. Alhasil, berkat inisiasi tersebut puluhan pedagang meraup untung besar yang membuka lapak dagangan saat prosesi kegiatan pelantikan. 


"Alhamdulillah, Terima kasih pak Pj Bupati Apriyadi, momen pelantikan Kades terpilih langsung ke Desa-Desa ini membuat kami pedagang jadi berkah," ungkap Mirna pedagang sosis di Desa Kerta Jaya. 


Dikatakan, dirinya sudah sejak Subuh mendirikan tenda jualan di lapangan tersebut, dan meraup untung lebih besar dari hari-hari biasa. 


"Jualan laris manis, banyak anak-anak dan orang tua yang ada di lokasi rata-rata membeli dagangan sosis bakar saya," tuturnya. 


Senada diungkapkan Nadik. Pedagang es kemasan ini mengaku meraup untung berbeda dari hari biasa dirinya berjualan. "Alhamdulillah pak, tak perlu keliling-keliling lagi. Pelantikan Kades ini jadi berkah bagi kami pedagang, dagangan habis, duit ngumpul," cetusnya. 


Ia mengucapkan Terima kasih kepada Pj Bupati Apriyadi yang berinisiatif melaksanakan pelantikan Kades terpilih dengan mendatangi langsung Desa-desa yang melaksanakan Pilkades tahun 2022. 


"Semoga pak Apriyadi selalu diberikan kesehatan dan selalu amanah dalam memimpin Kabupaten Muba," harapnya. 


Pj Bupati Muba H. Apriyadi Mahmud mengaku, Pemkab Muba sengaja melaksanakan pelantikan Kades terpilih periode 2022-2028 dengan mendatangi langsung Desa-Desa yang melaksanakan Pilkades. 


"Ya, salah satu manfaatnya dirasakan pedagang. Mereka bisa berjualan dan dapat untung, dan selain itu saya bisa langsung memonitor dan menginventarisir kebutuhan masyarakat desa," ujarnya. 


Mantan Kades Pematang Palas ini menambahkan, Kades terpilih harus segera bekerja dan melayani warga dengan sepenuh hati. "Terus berkoordinasi dengan Pemkab Muba untuk memenuhi pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat," tandasnya. 


Diketahui, adapun pelantikan Kades terpilih dan Ketua TP PKK Desa di Kecamatan Sungai Keruh periode 2022-2028 yakni diantaranya Desa Rantau Sialang, Kerta Jaya, dan Keramat Jaya.(*)

Tags

Minat Bergabung

Kirimkan CV anda ke redaksi Posmetro dibawah ini atau ke klikosmetro@gmail.com.

Posting Komentar