News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Pemkab Muba Gelar Rapat Penyusunan Laporan Pertanggunjawaban Pj Bupati Muba

Pemkab Muba Gelar Rapat Penyusunan Laporan Pertanggunjawaban Pj Bupati Muba


Sriwijayanews, SEKAYU- Penjabat (Pj) Bupati Musi Banyuasin Drs H Apriyadi melalui Pj Sekretaris Daerah Muba Musni Wijaya SSos MSi. Pimpin rapat Penyusunan Laporan Pertanggunjawaban Penjabat Bupati Musi Banyuasin Per Juni - Agustus 2022 di Ruang Rapat Serasan Sekate, Rabu (31/8/2022).


Pj Sekda Muba mengatakan, rapat yang hari ini dilakukan merupakan tindak lanjut dari kegiatan sosialisasi penilaian Penjabat Kepala Daerah yang dilakukan secara virtual, yang disampaikan langsung oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian.


"Untuk itu, saya ingin pastikan bahwa kita seluruh perangkat daerah Muba yang terlibat untuk segera lakukan penyiapan penyusunan laporan. Kemudian yang dilaporkan nantinya sesuai dengan tupoksi dari masing-masing OPD yang termasuk dalam pencapaian terbaik,"ujarnya.  


Lanjut Musni, Penyusunan Laporan Pertanggunjawaban terakhir di minta pada tanggal 8 September 2022. "Mulai hari ini semua OPD harus fokus dalam kegiatan penyusunan laporan. Saya minta dari masing-masing OPD pada tanggal 5 September laporannya sudah harus masuk di Bagian Tapem agar bisa di cross check terlebih dahulu,"tegasnya.


Sementara, Kabag Tapem Setda Muba H Irwan Syazili SSos MSi menyampaikan, dilakukan evaluasi selama memimpin satu triwulan. Didalam laporan evaluasi terdapat beberapa unsur dan indikator, seperti indikator pembangunan dan indikator kemasyarakatan. 


"Kegiatan ini awal dan baru bagi Pemerintah Kabupaten Muba. Semoga semua OPD yang ada di Muba mampu laporankan secara cepat dan juga tepat,"tandasnya.

Tags

Minat Bergabung

Kirimkan CV anda ke redaksi Posmetro dibawah ini atau ke klikosmetro@gmail.com.

Posting Komentar