News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Demi Vaksinasi Covid, Nasir Siap Fasilitasi Gedung Miliknya

Demi Vaksinasi Covid, Nasir Siap Fasilitasi Gedung Miliknya


Banyuasin - Kegiatan vaksinasi massal yang diselenggarakan oleh ASP2DN seperti ini sangat positif sekali, mengingat virus corona masih ada di negeri kita ini, terutama di Bumi Sedulang Setudung. Untuk itu saya pribadi dan anggota DPRD Kabupaten Banyuasin sangat mengapresiasi dan berterima kasih kepada Asosiasi Pedagang Petani Nelayan Pondasi Bangsa atau ASP2DN telah memfasilitasi kegiatan vaksin Nasional yang diselenggarakan di Desa Gasing Laut Kecamatan Talang Kelapa Kabupaten Banyuasin ini, ujar Muhammad Nasir, S.Si anggota DPRD Banyuasin ketika menghadiri acara vaksin Nasional tersebut, Senin 27 Desember 2021.



Apalagi kegiatan vaksinasi ini didukung penuh oleh Kapolres Banyuasin AKBP Imam Tarmudi, SIk MH dengan memberikan hadiah sehingga menambah minat warga untuk melakukan vaksinasi baik dosis pertama maupun dosis kedua seperti ini, tambah Politisi Partai Golkar ini.


Seandainya pihak Pondasi Bangsa atau pihak lain yang ingin melaksanakan vaksinasi seperti ini saya siap memfasilitasi tempat (gedung) berkafasitas sekitar 500 orang,"sekitar sepekan lalu saya sudah memfasilitassi kegiatan vaksin di daerah Talang Jambe bekerjasama dengan Polsek Sukarame,"jelas Mantan Ketua Ikatan Mahasiswa Musi Banyuasin (IMUBA) tersebut.


Pria yang akrab disapa kak Nasir juga menghimbau kepada masyarakat agar tetap mematuhi Protokol Kesehatan (Prokes) yang telah dianjurkan oleh Pemerintah seperti memakai masker, mencuci tangan dengan sabun gunakan air mengalir dan hindari kerumunan serta berolahraga agar jiwa dan pikiran kita sehat dan bugar"Inysa Allah kita akan terhindari dari virus mematikan tersebut,"ujarnya.


Sementara itu, Nanik selaku Ketua ASP2DN Pondasi Bangsa Kota Palembang menjelaskan kegiatan vaksinasi kali ini target disediakan 500 vaksin, sekarang sudah 400 lebih warga yang hadir akan divaksin, "Mudah-mudahan sesuai target dan ada beberapa warga yang mendaftar dialihkan ke Puskesmas terdekat,"ungkapnya.


Nanik mengungkapkan bahwa jenis vaksin yakni Pjizer dan Moderna bagi masyarakat yang mendaftar vaksin sinovac dialihkan ke Puskesmas Gasing,"Terima kasih kepada Kapolres Banyuasin dan jajarannya, Anggota DPRD Banyuasin pak Nasir, masyarakat dan seluruh yang terlibat sehingga acara vaksinasi bisa terlaksana dengan baik,"kata Nanik. (Ril SMSI Banyuasin)

Tags

Minat Bergabung

Kirimkan CV anda ke redaksi Posmetro dibawah ini atau ke klikosmetro@gmail.com.

Posting Komentar