Kades Perapau Salurkan BLT Bulan Januari Kepada 41 KK
Muara Enim,SRINE--Pemerintah Desa Perapau,Kecamatan Semende Darat Laut ,Kabupaten Muara Enim,Sumatera Selatan salurkan Bantuan Langsung Tunai ( BLT) kepada warganya di Kantor Desa Perapau, Senin (29/3/21).
Pembagian BLT ini langsung diserahkan oleh Kepala Desa Perapau, Wayan Anggara St dan di saksikan oleh BPD Desa Perapau, Perangkat Desa,Perwakilan kecamatan Semende Darat laut,Perwakilan Kapolsek Semende dan Perwakilan Danramil.
kepala Desa Perapau Wayan Anggara St dalam kata sambutannya menyampaikan pembagian BLT ini hanya untuk satu bulan
saja.
" BLT bagi 41 KK ini hanya untuk bulan Januari 2021 saja," ujarnya.
Sementara itu,Perwakilan dari kecamatan Semende Darat Laut yang diwakili oleh kasi LPMD, Herman berharap agar bantuan
dapat bermanfaat bagi masyarakat dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari.
" Uang BLT yang cair hanya satu bulan sebesar Rp.300.000.Jadi gunakan lah sebaik-baiknya," pintanya.
Herman juga menghimbau agar masyarakat tetap menegakkan disiplin protokol kesehatan dengan menerapkan 3M.
" Memakai Masker,Mencuci Tangan,Menjaga Jarak . Insyaallah nanti seluruh masyarakat di vaksin demi menekan laju penyebaran Covid-19," tegasnya.(Ag)
Posting Komentar