Polres Prabumulih Terus Ingatkan Warga Pentingnya Protokol Kesehatan
Polres Prabumulih yang dipimpin langsung oleh Kapolres Prabumulih melaksanakan apel bersama kampanye protokol kesehatan pencegahan covid 19 di Halaman Polres Prabumulih.
Dalam apel bersama kampanye protokol kesehatan pencegahan covid 19 di wilayah Kota Prabumulih yang melibatkan lebih kurang 2/3 kekuatan Polres Prabumulih dan Polsek jajaran Kapolres Prabumulih AKBP I Wayan Sudarama, S.H.,S.I.K., M.H menyampaikan bahwa kegiatan ini sebagai bentuk dari tindak lanjut Intruksi Presiden ( Inpres ) No 6 tahun 2020.
Dimana dalam Inpres tersebut memuat empat poin yang diarahkan khusus kepada Polri.“Pertama, Presiden Jokowi memerintahkan Polri untuk turut mendukung dengan mengawasi penerapan protokol kesehatan,” ujar Kapolres.
Kedua, Polri diminta bersinergi dengan Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Pemerintah Daerah (Pemda) dalam melakukan patroli.
“Lalu yang ketiga, Polri diarahkan untuk melakukan pembinaan kepada masyarakat dengan tujuan supaya masyarakat ikut berpartisipasi dalam mencegah penyebaran COVID-19 di Indonesia,” lanjut Kapolres.
Kemudian yang keempat adalah efektivitas penegakkan hukum terkait pelanggaran protokol kesehatan.
Selanjutnya ditambahkan Kapolres, mengingat hari ini didapati rawan libur panjang dan masyarakat lupa dengan protokol kesehatan yang ada maka dari kami Polri khususnya Polres Prabumulih dan Polsek jajaran melaksanakan kegiatan ini serentak di wilayah Kota Prabumulih.
Pada hari ini kami bagi beberapa personel di beberapa titik rawan keramaian masyaralkat, mulai dari PTM 1, PTM 2, Tugu Kecik, Lapangan Prabujaya, Tugu Air Macur, Tugu Kuda serta polsek jajaran yang melaksanakan masing-masing di wilayahnya.
Kegiatan himbauan tersebut sendiri dilaksanakan jaran Polres Prabumlih baik menggunakan pengeras suara yang ada di mobil-mobil dinas Kepolisian, melalui papan bicara, spanduk , selebaran , serta dengan langsung mendatangi masyarakat.
Kapolres Prabumulih AKBP I Wayan Sudarma, S.H., S.I.k.,M.H didampingi Wakapolres Prabumulih Kompol Agung Prananta, S.H., M.Hsendiri terlihat memberikan himbauan kepada pedagang dan pengunjung Pasar Kota Prabumulih.
“ Disini kita mengingatkan warga masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan yang ada seperti wajib pakai masker, rajin cuci tangan, tetap menjaga jarak serta menghindari kerumanan, guna mencegah penyebaran wabah covid 19 di Kota Prabumulih, “ ujar Kapolres.
Ditambahkan Kapolres Prabumulih ini menjadi tugas dan tanggung jawab kita bersama-sama, jangan sampai kita dan keluarga kita menjadi korban covid 19 ini, diperlukan kesadaran dan kemauan dari semua lapisan masyarakat untuk tetap patuh dengan prookol kesehatan pencegahan covid 19. (Rel)
Posting Komentar