Yonkav-5 DPC Karang Endah Bagi-bagi Takjil Gratis
KARANG ENDAH, SRINE - Batalyon Kavaleri (Yonkav) 5/Dwi Pangga Ceta Karang Endah membagikan Takjil Gratis untuk berbuka puasa kepada masyarakat di seputaran Jalan Raya Prabumulih-Palembang tepatnya depan Markas Yonkav-5, Kamis sore (30/4/2020).Danyonkav 5/DPC Letkol Kav Shawaf Al Amien, S.E mengatakan, pembagian takjil dan paket makanan untuk berbuka puasa tersebut dilakukan guna untuk mengurangi beban warga masyarakat akibat pandemi Covid-19.
Paket makanan tersebut dibagikan kepada masyarakat yang melintasi Mayonkav 5/DPC.
"Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian kami bagi masyarakat dalam rangka mengurangi dampak sosial akibat pandemi Covid-19," kata Danyonkav-5 DPC, Jumat (1/5/2020).
Adapun sasaran kegiatan bagi-bagi takjil dan paket makanan gratis adalah para penarik ojek, pengemudi angkutan umum dan pejalan kaki, khususnya warga masyarakat yang menggunakan atau melintasi di kawasan lokasi tersebut.
"Kita menyiapkan takjil dan paket makanan yang dibagikan kepada masyarakat pada bulan suci ini untuk mengajarkan kepada anggota agar peduli dan berbagi dengan sesama serta bersama-sama membantu masyarakat yang terdampak Covid-19," terangnya. (*)
Posting Komentar