News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Ribuan Mahasiswa Sumatera Selatan Gelar Aksi Unjuk Rasa Tolak Revisi RKUHP Dan KPK

Ribuan Mahasiswa Sumatera Selatan Gelar Aksi Unjuk Rasa Tolak Revisi RKUHP Dan KPK

Palembang,SRINE Ribuan mahasiswa menggelar aksi unjuk rasa secara serentak di beberapa daerah di tanah air seperti:Jakarta,Medan,Makasar,Yogyakarta,Lampung ,Bandung .

Aksi unjuk rasa ini juga terjadi di Palembang,Sumatera Selatan.Ribuan mahasiswa yang tergabung dalam aliansi mahasiswa Sumsel  menggelar aksinya di depan gedung DPRD Sumatera Selatan, Selasa (24/9/2019).

Sayangnya aksi ini berujung bentrok mahasiswa dengan aparat kepolisian . Kedua belah pihak terlibat saling lempar batu dan aparat membalas dengan tembakan gas air mata dan semprotan water canon.

Aksi ini juga dilancarkan bertepatan Deng an pelantikan 75 anggota dewan Sumsel yang baru. akibatnya mahasiswa yang coba merengsek masuk mendapat kawalan petugas keamanan Dan tertahan di gerbang.
Gelombang kedatangan mahasiswa pun terus berdatangan. Bahkan, aksi ini akan terus berlanjut hingga ada perwakilan anggota DPRD Sumatera Selatan yang menemui mahasiswa.

“Kita disini untuk menyampaikan penolakan RKUHP, Revisi Undang-undang KPK, serta beberapa tuntutan lainnya,” kata Presiden Mahasiswa Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang, Rudianto Widodo.

Selain dari UIN Raden Fatah, ribuan mahasiswa juga berasal dari berbagai universitas lainnya di Sumatera Selatan. Mulai dari Universitas Sriwijaya, Universitas PGRI, Universitas Muhammadiyah, hingga Universitas Bina Darma.(Ad/ST)



Tags

Minat Bergabung

Kirimkan CV anda ke redaksi Posmetro dibawah ini atau ke klikosmetro@gmail.com.

Posting Komentar