News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Sahabat Lury Kian Galau, Giliran Semabor Alihkan dukungan ke HDMY

Sahabat Lury Kian Galau, Giliran Semabor Alihkan dukungan ke HDMY

PALEMBANG,SRINE. Com —Tim Sahabat Lury Alex Noerdin, Tim Inti pendukung pasangan Dodi Reza Alex- Giri Ramanda Kiemas (Dodi-Giri) terus bergolak.  Setelah sebelumnya, Sahabat Lury Kecamatan Kalidoni menyatakan mencabut dukungan dan mengalihkannya ke pasangan Herman Deru-Mawardi Yahya (HDMY), kemarin Kamis (7/6), giliran Tim Sahabat Lury Kecamatan Sematang Borang (Semabor) menyatakan dukungan kepada HDMY.
Pernyataan dukungan tersebut disampaikan Ketua Korcam Sahabat Lury Kecamatan Semabor, Erwan alias Eeng dihadapan Herman Deru di kediamannya. Ratusan anggota Sahabat Lury se Kecamatan Semabor sepakat  siap bergabung dan memenangkan HDMY.

“ Kami bergabung dan mendukung HDMY atas kemauan dan panggilan hati nurani kami. Tidak ada iming-iming apapaun . Kami datang sendiri untuk menyatakan dukungan,’’ tegas Eeng sambil menyerahkan surat dukungan dan SK Sahabat Lury Kecamatan Semabor.

Setelah resmi menyatakan dukungan terhadap HDMY, eks Tim Shabat Lury direncanakan akan berganti nama menjadi Sahabat Deru atau Sahabat Percha Leanpuri.  “Soal nama tidaklah begitu penting. Namun yang terpenting adalah kami semua siap berjuang untuk memenangkan HDMY di Kota Palembang,’’ tegas Eeng disambut tepuk tangan.

Mengenai alasan pindah dukungan dari Dodi-Giri ke HDMY, Eeng mengungkapkan, Tim Sahabat Lury Kecamatan Semabor sudah sekitar setahun bekerja untuk Lury Alex dilanjutkan untuk sosialisasi Dodi-Giri. Namun perjuangan mereka seperti tidak dihargai oleh elit elit tim pemenangan Dodi-Giri. Bahkan mereka dianggap tidak ada sama sekali dan menggantikan peran mereka dengan tim baru  hasil rekrutan Tim keluarga Dodi.

“Alhamdulillah, smga ini skenario dari Allah bahwa di detik-detik terakhir kami mendukung HDMY,’’ ujarnya.

Sebelumnya, tim inti pemenangan Dodi-Giri, yaitu Tim Badai dan Sahbat Lury Kecamatan Kalidoni menarik dukungan dan resmi menyatakan diri mendukung pasangan HDMY.
Bertempat di kediaman Herman Deru, Komplek Taman Kenten, Kordinator Sahab, dat Lury Alex Kecamatan Kalidoni, Emilia didampingi 6 kordinator kelurahan dan ratusan anggotanya mendeklrasikan dukungan kepada pasangan HDMY. Mereka mengaku memutuskan mendukungan HDMY atas kehendak hati nurani dan setelah mendapatkan hidayah dari Allah, Tuhan Yang Maha Pengasih dan Penyayang.

“Bismillahirrohmanirrohim, dengan  ini kami bekas Tim Sahabat Lury se Kecamatan Kalidoni menyatakan dengan ikhlas  menyatakan mendukung pasangan Herman Deru- Mawardi Yahya pada Pilgub 2018 ini. Semoga Allah meridhoi perjuangan kami bersama HDMY,’’ tegas Emilia kepada sejumlah wartawan usai bersilaturahim dengan Herman Deru.

Menurut Emilia, sebelum menyatakan dukungan terhadap pasangan HDMY, eks Tim Sahabat Lury ini sudah menyatakan mengundurkan diri sebagai tim pemenangan Dodi-Giri . Pengunduran diri secara resmi dan tertulis  disampaikan pada 29 Mei 2018 lalu kepada Ketua Sahabat Lury yang berpusat di Way Hitam, Palembang.

“Kami mengundurkan diri karena sudah tidak sepaham lagi dengan cara-cara perjuangan mereka,’’ tegas Emilia, didampingi puluhan pengurus Korcam.
Anggota eks Sahabat Lury Kecamatan Kalidoni, Dianto mengungkapkan, salah satu penyebab mereka mundur lantaran sudah tidak nyaman lagi bersama Tim Sahabat Lury yang tidak merangkul tim secara kekeluargaan. Bahkan mereka yang sudah berjuang selama ini telah ditinggalkan. “Selain itu, kami merasa sangat kesulitan bertemu dengan Pak Dodi atau Pak Giri.  Bagaimana jika tim saja sulit bertemu Pak Dodi  dan Giri, apalagi masyarakat biasa,’’ keluh Dianto.

Kondisi ini, kata Dianto, sangat berbeda suasana di Tim HDMY yang penuh kekeluargaan. Bahkan, mereka dengan mudahnya dapat bersilaturahim dan bertemu langsung dengan Herman Deru tanpa harus dihalang-halangi oleh siapapun.
“Insyaa Allah ini skenario Allah, Tuhan Yang Maha Kuasa yang telah membukakan pintu hati kami untuk mendukung HDMY. Sekarang kami benar-benar merasa lega setelah bertemu langsung dengan Pak Herman Deru. Terbukti, beliau memang sangat merakyat, tidak membeda-bedakan siapa yang datang,’’ ungkap Dianto terharu.

Menanggapi dukungan dari eks Tim Sahabat Lury Alex tersebut, HD menyatakan terima kasih dan berharap kedatangan eks Tim Sahabat Lury Alex tersebut menambah semangat dan keyakinan bahwa pasangan HDMY adalah pasangan terbaik dan akan memenangkan Pilkada 27 Juni 2018 mendatang.

 “Sekarang masyarakat sudah cerdas dan dapat menilai sendiri mana kandidat yang memang layak untuk didukung. Alhamdulillah, semua tim yang bergabung adalah relawan dan pendukung militan, iklas berjuang dan tanpa  pamrih. Mereka tidak digaji dan diiming-imingi uang. Semua berjuang atas dasar keikhlasan dan bertujuan untuk memperbaiki Sumsel agar lebih maju dan lebih sejahtera lagi,’’ papar cagub yang diusung PAN, Nasdem, Hanura dan PKPI ini.
Sebelumnya, pekan lalu, sebanyak 18 Kecamatan Tim Badai pendukung pasangan Dodi Reza Alex –Giri Ramanda Kiemas (Dodi-Giri), Minggu (26/5) malam resmi menyatakan diri keluar dan mencabut dukungan terhadap paslon nomor empat tersebut.

 Selanjutnya, Tim Badai yang dikenal sebagai salah satu tim inti Dogi tersebut menyatakan dukungan terhadap pasangan nomour urut 1, Herman Deru-Mawardi Yahya (HDMY) dan berganti nama menjadi Tim Badai Menderu yang dipimpin ketuanya Rahmad.
Dekralasi Tim Badai Menderu tersebut disampaikan langsung dihadapan Herman Deru di rumah kediamannya, Komplek Taman Kenten No 8 Palembang. Rahmad didampingi sejumlah pengurus teras Tim Badai Menderu dan ratusan anggotanya disambut HD dan tim pemenangan HDMY dengan suka cita dan penuh kekeluargaan.

“Alhamdulillah ini adalah skenario Allah. Insyaa Allah kedatangan dan dukungan Tim Badai Menderu ini akan menambah semangat perjuangan seluruh Tim dan simpatisan HDMY untuk merebut kemenangan pada 27 Juni 2018 mendatang,’’ tegas HD disambut gemuruh tepuk tangan.

Menurut Ketua Tim Badai Menderu, Rahmad, keputusan dan sikap eks Tim Badai tersebut murni atas kehendak dan panggilan hati nurani ribuan anggota tim yang sudah terbentuk dan tersebar di 18 kecamatan se Kota Palembang.  Setelah deklrasi ini, secepatnya mereka akan melakukan konsolidasi ke 18 kecamatan se Kota Palembang dan berkordinasi dengan jajaran Tim Pemenangan HDMY untuk melakukan pergerakan-pergerakan dalam rangka pemenangan HDMY di  Sumsel.(ad)

Tags

Minat Bergabung

Kirimkan CV anda ke redaksi Posmetro dibawah ini atau ke klikosmetro@gmail.com.

Posting Komentar