News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Dinilai Berprestasi,57 Personil Polres Prabumulih Diganjar Penghargaan

Dinilai Berprestasi,57 Personil Polres Prabumulih Diganjar Penghargaan

PRABUMULIH , SRINE. COM-Sebanyak 57 personil Polres Prabumulih maupun Polsek jajaran menerima penghargaan langsung dari Kapolres Prabumulih AKBP Andes Purwanti, S.E., M.M dalam kegiatan pemberian reward kepada personil Polres Prabumulih berprestasi yang dilaksanakan di halaman Polres Prabumulih, Jumat (29/12/2107). 

Adapun personil yang merima penghargaan tersebut diantaranya Timsus Tantura Polres Prabumulih pimpinan Ipda Sardinata, S.H dan beranggotakan Brigadir Avdo Mora, Bripda Surya Prabu, Bripda M Septian, Bripda R.M Raga, Bripda Hairul, Bripda Dentha, Bripda Rizki, Bripda Putra Prima, Bripda Dinda Dwi, Bripda M Angga, Bripda Gustian, Bripda Erianto, Bripda Ferri, Bripda Ridho, Bripda Dori, Bripda Heru Pratama, Bripda M Fahri diberikan penghargaan atas dedikasi dan pengabdian terbaik sebagai tim Patroli guna mengurangi kerawanan 3 C, balap liar dan tempat keramaian di wilayah hukum Polres Prabumulih. 

Kemudian Tim Opsnal Polsek Rambang Kapak Tengah Pimpinan Aiptu Darmawan, S.H serta beranggotakan Bripka Agustino, S.H, Bripka Perli, Brigadir Edi Harmoko, Brigadir M Saleh yang telah melakukan ungkap kasus pencurian dengan kekerasan dan pembunuhan di wilayah hukum Polsek RKT Kota Prabumulih. 

Dilanjutkan pemberian penghargaan kepada personil dengan dedikasi dan pengabdian terbaik yaitu Aiptu Erwin ZR (Bhabinkamtibmas terbaik), Iwan Kurniawan (PNS terbaik), Penata Muda Firdaus Jumadi, S.P, Bripka Awaludin, Bripka Suratman Ismail, S.H, Brigadir Ahmad Kurniawan, Brigadir Fedho Antinus, S.H, Brigadir David Samberra, Bripda Dimas Pandu, Bripda Riski Agustina, Bripka Alfarizi, S.H, Brigadir Nurmi Rudi, Bripda Jabar Hakim, Bripka Harry Prima, Bripka Ikhsan, S.H, Aipda Sutarmin, Briptu Romi, Brigadir Jefriansyah, Bripda Dwi Putri, Brigadir Abdi, Bripda Fail, Bripka Ali Antoni, S.E, Bripda Neneng, Bripka Supriyatno, Brigadir Ling Swiking, Brigadir Yulizar Ariadi, S.H, Bripka Ishar Ardiansyah, S.H, Bripka Danang Ragil, Bripka Dian Eka Saputra. 

Serta Brigadir Dedi Irawan dan Bripka Aris atas dedikasi dan pengabdian terbaik ungkap kasus pencurian aset berharga milik PT Pertamina, kemudian Aiptu Eem, Bripka Darmantoni dan Brigadir Benny atas dedikasi dan pengabdian terbaik timsus pemberantasan pungutan liar. 

Kapolres Prabumulih AKBP Andes Purwanti, S.E., M.M dalam arahannya mengucapkan selamat kepada para personil Polres Prabumulih yang menerima penghargaan tersebut, penghargaan tersebut diberikan berdasarkan penilaian dari rekan kerja maupun pimpinan langsung yang ada di Bag/Sat/Si dan Polsek Jajaran. 

” Semoga dapat menjadi motivasi bagi personil yang menerima penghargaan maupun personil Polres Prabumulih lainnya dalam pelaksanaan tugas sehari-hari ‘ Ujar AKBP Andes Purwanti.(Red)

Tags

Minat Bergabung

Kirimkan CV anda ke redaksi Posmetro dibawah ini atau ke klikosmetro@gmail.com.

Posting Komentar